Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perjalanan Karier Pemain Muda Dari Jendela SMP SCTV





Kesuksesan sinetron ini tidak luput dari aksi keren para pemainnya, terlebih yang masih muda-muda, Penasaran bagaimana Perjalanan kariernya? Berikut ini adalah Perjalanan Karier Pemain Muda Dari Jendela SMP SCTV.


1. SANDRINNA MICHELLE




Sandrinna Michelle Skornicki ternyata memiliki darah keturunan Amerika dan Jawa. la sudah meniti karir sajak usia 3 tahun dimana saat itu ia terpilih sebagai bintang iklan. Ia juga pernah mengikuti lomba modeling anak-anak dan meraih juara 1. Sejak usia 4 tahun hingga sekarang ia temasuk salah satu aktris cilik yang berhasil, karena karirnya semakin berkembang setelah terjun ke dunia peran, dimana ia telah banyak bermain di film maupun sinetron.


2. REY BONG




Rey Bong juga salah aktor cilik yang sukses dimasanya. la telah dipercaya sebagai pemeran utama ketika usianya masih 7 tahun. Ketika itu ia bermain di sinetron Sepatu Super dengan peran sebagai Reyhan. Selain membintangi iklan, ketika umur 12 tahun namanya semakin dikenal kala bermain di film Si Doel The Movie. Kemudian dia dipercaya lagi di film Si Doel season 2 dan Akhir Kisah Cinta Si Doel.


3. EMILIANO CORTIZO




Aktor berdarah Australia-Indonesia ini mengawali karir sebagai model fashion anak anak. Kemudian di usia 11 tahun ia mengawali debut aktingnya lewat sinetron Alphabet (2015). 2 tahun berikutnya ia bermain di sinetron Anak Mesjid dan Magic Family. Di tahun yang sama ia memulai debut filmnya yang berjudul Danur (2017). Namanya semakin dikenal setelah bermain di sinetron Mahluk Manis Dalam Bis (2018). 


4. KIESHA ALVARO




Anak dari Pasha Ungu dan Okie Agustina ini sudah memulai debut aktingnya ketika usianya masih 6 tahun lewat sinetron Islam KTP. Sebagai anak penyanyi yang terkenal, ia juga diajari oleh sang ayah menyanyi dan mengeluarkan singel yang berjudul Peluk Cium (2011). Ternyata karirnya lebih menonjol di bagian akting daripada menyanyi. la juga pernah bermain di sinetron Aladin, Sepatu Super dan Tendangan Garuda.


5. RASSYA HIDAYAH




Rayensyah Rassya Hidayah mengawali karir sejak usia 10 tahun sebagai model dan bintang iklan. la pernah menjuarai ajang Top Model Indonesia untuk kategori The Best Talent (2016). la juga pernah membintangi iklan otomotif, makanan, minuman dan pakaian. Namanya mulai dikenal luas ketika bermain di sinetron Kun Anta sebagai Asun pada tahun 2018. Ia juga tercatat pernah bermain di film Habibie & Ainun 3 (2019).


6. AQEELA CALISTA




Aqeela Calista mengawali karir sejak usia 3 tahun. la pernah bermain di sinetron Putri Yang Ditukar namun perannya belum terlalu banyak. Setelah itu ia bermain di beberapa sinetron lainnya dan menjadi model fashion anak-anak. Namanya mulai dikenal ketika bermain di sinetron Orang Ketiga pada tahun 2018-2019 dengan peran sebagai Diah. Saat ini usianya masih 13 tahun.


7. JEFAN NATHANIO




Jefan mengawali karir sebagai pemeran pendukung di sinetron Dewa pada tahun 2011. Ketika itu usianya masih 6 tahun. Pada usia 7 tahun namanya semakin dikenal lewat film Tampan Tailor dengan peran sebagai Bintang. Ketika itu ia juga meraih penghargaan di Piala Maya 2013. Pada tahun 2016 ia membintangi film Aku Ingin Ibu Pulang dan ia berhasil masuk nominasi di Indonesian Movie Actors Awards 2017.


8. SASKIA CHADWICK




Saskia Allysia Mattea Chadwick lahir di Bali, 9 November 2006. Aktris berdarah Inggris dan Jawa ini mulai terjun kedunia hiburan sejak usia 12 tahun lewat sinetron Cinta Suci dan Cinta Misteri (2018). Namanya mulai dikenal setelah bermain di sinetron Cinta Anak Muda (2019) dengan peran sebagai Viona. Selain itu ia juga pernah membintangi iklan produk makanan dan minuman. 


9. RATU SOFYA




Aktris kelahiran Lhokseumawe, Nanggroe Aceh Darussalam ini ternyata memiliki darah keturunan Indonesia, India dan Portugal. la memulai karir aktingnya pada usia 13 tahun lewat film Satria Heroes; Revenge of Darkness (2017). Pada tahun 2019 ia tercatat pernah bermain di sinetron Topeng Kaca dengan peran sebagai Felia. 


10. DIANDA SABRINA




Aktris kelahiran Cirebon ini memulai debut karirnya pada usia 18 tahun lewat sinetron Mahluk Manis Dalam Bis (2018). Kemudian ditahun yang sama ia juga bermain di sinetron
Seleb dan Cinta Suci. Ketiga sinetron ini sukses mengangkat namanya. Pada tahun 2019 ia memulai debut filmnya yang berjudul Darah Daging. Awal tahun 2020 ia juga bermain di sinetron Putri Mahkota.


11. RENALD RAMADHAN




Renaldy Putra Ramadhana memulai debut aktingnya pada usia 13 tahun lewat sinetron Mermaid in Love (2016). Sinetron terkenal lainnya yang pernah ia bintangi adalah Seleb, Cinta Suci, Anak Langit dan Jangan Panggil Gue Pak Haji. Pada tahun 2020 ia juga pernah bermain diserial web yang berjudul Omen. Saat ini usianya masih 17 tahun dan kesempatan besar menjadi pemeran utama masih terbuka lebar untuknya.


12. ARIEF FADHILLAH




Muhammad Arief Fadhillah memulai debut aktingnya pada usia 17 tahun lewat sinetron Ganteng Ganteng Serigala. Tahun berikutnya (2015) ia juga bermain di sinetron Madun dan 2016 ia bermain di sinetron Anak Jalanan. Selain jadi aktor, ia juga tercatat beberapa kali membintangi iklan produk makanan, minuman dan otomotif.


13. GEMA VYA




Diketahui Gema Vyandra pernah bermain di film Flight 555 yang tayang tahun 2018.